Menjadi tua bukan sesuatu momok.
Menua adalah fase atau suatu masa dalam kehidupan yang mungkin paling ditakutkan kehadirannya oleh banyak manusia. Bukan saja wanita, tapi beberapa pria juga merasakan hal yang sama. Keadaan ini wajar selama ketakutan itu tidak berlebihan. Kita tidak bisa menolak menjadi tua, yang kita bisa lakukan adalah menundanya atau memperlambatnya.
awet muda from google |
Bagaimana menunda penuaan?
Sama seperti yang dilakukan banyak orang, saya selalu berusaha mencari cara untuk menemukan resep dalam upaya memperlambat penuaan.
Penuaan sangat terlihat pada warna rambut yang memutih, kulit yang mulai memiliki keriput, badan yang semakin menyusut atau sebaliknya justru membesar alis overweight dan ciri lainnya.
Kapan penuan mulai datang menghampiri?
Masing-masing orang berbeda. Mengapa berbeda? semua tergantung bagaimana orang yang bersangkutan memperlakukan tubuhnya. Semakin masa bodoh seseorang dengan dirinya, maka akan dengan mudah penuaan itu datang, bahkan mungkin lebih awal datangnya. Demikian pula sebaliknya semakin seseorang peduli pada kesehatan tubuhnya dan memperlakukannya dengan benar, maka akan semakin awet muda.
Apa kunci untuk memperlambat penuaan?
Kunci utamanya adalah menerima diri apa adanya sehingga terhindar dari stress. Stress adalah penyebab utama penuaan!
Ada proses lain yang mendukung untuk tetap awet muda, meskipun umur siapa yang bisa menahan, antara lain:
- Olah raga minimal seminggu tiga kali, secara teratur. Lakukan olah raga yang kamu suka, bukan yang membebanimu saat melakukannya.
- Selingi dengan yoga atau tarian minimal dua kali seminggu.
- Minum air putih sebanyak 1 - 2 liter sehari.
- Minum jus buah dengan campuran minimal lima macam buah setiap hari. Seperti tomat, apel, wortel, kiwi, dan delima atau jenis buah lainnya.
- Hindari sinar atau panas matahari menerpa langsung ke permukaan kulit, terutama muka. Gunakan krim pelindung kulit muka dan badan.
- Hindari pencucian rambut setiap hari, apalagi dengan menggunakan air panas, karena akan mengakibatkan rambut jadi kusam dan mudah rapuh.
- Yang terpenting beri masker rambut yang terbuat dari kulit kentang yang di blender terlebih dahulu untuk memperlambat uban. Minimal seminggu sekali.
- Tidur dan istirahat yang cukup, minimal 8 jam saat tidur malam.
- Minum suplement atau vitamin bila diperlukan.
- dll Anda bisa menambahkan.
Silahkan dipraktekan, tidak ada yang dirugikan dengan mengikuti hal proses tersebut. Biarkan orang terdekat, bahkan kawan jauh akan kagum melihat penampilan Anda yang tetap awet muda.
Salam
MDewi
0 komentar:
Post a Comment